Senin, 25 Juni 2018

Cara Jitu: Membuat JEBAKAN TIKUS Dari Botol Bekas

Tikus terkadang menjadi masalah serius pada kehidupan sehari-hari manusia, hal ini disebabkan oleh kebiasaan hidup mereka yang suka sekali menngigit benda-benda keras didalam rumah yang terkadang barang yang mereka gigiti tersebut adalah barang yang masih memiliki kegunaan buat kita. 

Didalam sektor kesehatan, keberadaan tikus dapat menjadikan beberapa masalah terhadap kesehatan juga lo, beberapa kotoran yang mereka tinggalkan tak hayal dapat menimbulkan kuman serta beberapa bakteri seperti e-coli yang tampa sadar terhinjak ataupun masuk kedalam makanan kita. Beberap jejak mereka juga menjadi perhatian penting yang apabila mengenai makanan kita, maka bukan tidak mungkin akan mengakibatkan perpindahan kuman dan bakteri kedalam makanan.

Didalam sektor pertanian, kehadiran tikus juga menjadi masalah utama pada budidaya, yaitu menjadi hama makro yang rakus dan dapat dikatakan menyukai sebagian besar produk hortikultura, HTI, dan perkebunan sehingga takhyal keberadaan tikus ini secepat mungkin haruslah ditanggulangi, selain termasuk hama yang rakus mereka juga dapat ber reproduksi secara cepat.

Nah.. Disini penulis akan menjelaskan cara membuat jebakan/perangkap tikus secara lengkap ditambah dengan photo dokumentasi yang dapat memudahkan pembaca untuk mengikutinya dirumah.

1. Pembuatan Jebakan/Perangkap
- Persiapan Bahan dan Alat
(Photo bahan dan alat pembuatan jebakan/perangkap tikus)
Bahan yang digunakan meliputi 1 buah botol bekas berukuran 1,2 L (usahakan botol yang berbentuk kotak), 2 buah sumpit, 2 buah karet gelang, seutas tali, penjepit (dapat diganti dengan kawat), dan kacang tanah sebagai umpan. Sedangkan alat yang digunakan diantaranya adalah: pisau cutter, tang, dan solder untuk pelubang.

- Potong Botol Mineral
      
(Photo pemotongan botol air mineral)
Botol mineral yang telah disediakan dipotong secara melingkar mengelilingi botol namun pada bagian atas jangan dipotong, hal ini berguna sebagai engsel untuk membuka dan menutupnya jebakan.

- Pemasangan Tulang Rangka
      
(Photo pemberian kayu sumpit pada botol air mineral)
Selanjutnya lubangi terlebih dahulu botol mineral dengan menggunakan solder panas pada 4 bagian yaitu 2 lubang pada sisi atas botol dan 2 lubang pada sisi atas botol. 

Pelubangan ini berguna untuk memasukkan kayu sumpit pada bagian botol sebagai tempat menaruhnya karet. Setelah pemasangan sumpit kira-kira telah selesai, maka potong dan rapikanlah lebihan dari kayu sumpit tersebut menggunakan bantuan gunting.

- Pemberian Karet Gelang
      
(Photo pemberian karet gelang pada botol air mineral)
Pasang 2 buah karet yang telah disediakan sebelumnya pada sisi ujung sumpit seperti pada gambar. Penggunaan karet gelang ini berguna untuk menarik dan menutup pintu secara otomatis sesaat setelah tikus masuk dan menarik umpan yang telah disediakan. Selanjutnya cobalah untuk test membuka dan menutup pintu jebakan/perangkap tersebut apakah berjalan lancar.

- Pembuatan Lubang
(Photo pelubaanga botol air mineral)
Buat lubang kecil sesuai dengan diameter kawat dengan menggunakan bantuan alat solder panas. Lubang ini berguna untuk menjadi tempat penghubung antara pengunci pintu dengan umpan makanan tikus.

- Beri Tali Penahan
      
(Photo pemberian tali penahan pada botol air mineral)
Tali inilah yang berguna untuk menahan dan menutup pintu jebakan/perangkap tikus ini, ikatlah tali pada satu sisi pada bagian tutup botol dan satu lagi dibuat simpul untuk dikaitkan pada kawat yang telah berisi umpan.

 - Pembuatan Umpan
(Photo pembuata umapan makanan pada jebakan/perangkap tikus)
Nah inilah umpan untuk memancing hama tikus supaya masuk kedalam jebakan/perangkap ini, cukup dengan mengikat umpan kacang pada kawat seperti pada gambar. Pengikatan kawat tersebut dapat menggunakan bantuan tang supaya lebih mudah.

- Pemasangan Rangkaian
(Photo penyatuan rangkaian jebakan/perangkap tikus)
Setelah semua tahap pemasangan tali penahan dan kawat berisi umpan telah selesai, kemudian tinggal merangkai semuanya menjadi satu, dimana cukup dengan cara mengaitkan antara kawat yang berisi umpan dengan tali yang telah terhubung dengan pintu jebakan/perangkap seperti pada gambar.

Sistem kerja dari perangkap ini adalah: disaat tikus masuk, kemudian tikus tersebut akan menarik umpan kacang, disini jika kawat umpan tersebut jika ditarik, maka akan melepaskan tali yang terhubung dengan pintu masuk dan kemudian pintu tersebut akan tertutup. Tikus masih makan tersebut kemudian akan terperangkap kedalam jebakan/perangkap tersebut.

2. Menunggu Hasil Jebakan
- Tinggal Dan Tunggu
(Photo jebakan/perangkap tikus)
Setelah pembuatan perangkap telah selesai dilakukan, hal selanjutnya adalah meletakkan jebakan/perangkap tersebut pada area strategis dimana tempat tersebut merupakan tempat biasanya dilalui oleh tikus, hal ini berguna untuk memudahkan tikus menemukan lokasi jebakan/perangkap kita.

Tinggalkan selama beberapa jam, hingga jebakan/perangkap tersebut memperoleh target tikus yang diinginkan.

- Hasil Tangkapan
(Photo hasil tikus yang masuk pada jebakan/perangkap tikus)
Dan hasil akhirnya dari pembuatan perangkap ini cukup baik, tak selang lama seekor tikus masuk kedalam jebakan/perangkap dan berhasil.

Bagaimana?... Cukup Mudah Bukan?...





SHARE THIS

Author:

Mari berbagi pengetahuan penting dan unik lainnya yang ada dibumi ini.

0 komentar: