Kamis, 06 Desember 2018

Cara Menanam Nanas DIDALAM RUMAH


Bahan Dan Alat Menanam Nanas
- Nanas
- Tanah
- Air
- Botol/mangkuk kecil
- Pisau
- Pot
- Instruksi

Teknis dan Cara Menanam Nanas



1. Langkah 1: Memilih Nanas 

Belilah nanas dipasar terdekat atau boleh juga di hypermart setempat dengan catatan pilihlah nanas yang keadaannya sehat tampa memiliki noda memar atau busuk terkhusus pada bagian mahkotanya yang akan kita jadikan sebagai calon tanaman baru nantinya.


2. Langkah 2: Pemotongan Mahkota. 

Selanjutnya nanas tersebut dipotong menja dua, dan diambil mahkotanya untuk selanjutnya dijadikan bakal calon tanaman. Catatan disaat memotong bagian mahkota, jangan meninggalkan bagian dari buah nanas.


3. Langkah 3: Membuang Bagian Daun. 

Mahkota yang telah kita pisahkan tadi, kemudian kita lakukan proses pengurangan daun dan disisakan sedikit saja. Daun yang dibuang adalah daun yang berada pada bagian bawah mahkota yang berukuran kecil, kemudian dibuang dan disisakan sekitar enam daun besar di dekat bagian tengah nanas. 


Selanjutnya letakkan mahkota nanas tersebut selama beberapa hari pada suhu ruang agar kering.
4. Langkah 4: Rendam Pada air 

Proses ini adalah proses untuk menumbuhakan akar nanas, yaitu dengan menaruh mahota nanas tadi pada sebuah mangkuk tau botol yang telah berisi air, usahakan bagian bawah tetap terendam selama beberapa hari hingga akar muncul.


Tips: Perendaman cukup sampai pada bagian bonggol bawah saja ya, jangan mengenai bagian daun, karena akan menyebabkan daun menjadi busuk sebelum pindah tanam.
5. Langkah 5: Berikan Sinar Secukupnya

Tempatkan botol yang telah berisi mahkota nanas tersebut di tempat yang cerah tetapi tidak di bawah sinar matahari langsung, hal ini lakukan selama selama dua minggu. Selanjutnya gantilah air secara berkala.


6. Langkah 6: Penanaman

Setelah dua sampai tiga minggu, mahkota tadi akan sudah mengeluarkan akar-akar yang menjadi penanda nanas sudah siap untuk dipindahkan pada media tanah.


Selanjutnya isi wadah pot dengan tanah pot, dan tanamlah mahkota tersebut secara hati-hati.
7. Langkah 7: Penyiraman Rutin

Berilah air secara berkala pada pot yang berisi nanas tersebut dengan interval 2 hari sekali, usahakan tidak sampai tergenang cukup dengan lembab saja.


Tips: Pangkas daun-daun nanas yang tua, hal ini berguna untuk memaksimalkan cahaya dan udara bagi daun-daun baru yang tumbuh.
8. Langkah 8: Berikan Sinar Matahari 

Letakkanlah pot yang berisi nanas tersebut di bawah sinar matahari penuh selama minimal enam jam setiap hari, dan pertahankan suhu ruangan pada 60 - 75 derajat. Hal ini berguna untuk memacu pertumbuhan nanas agar cepat besar.


9. Langkah 9: Pindah Tanam 

Setelah tanaman nanas berusia sekitar satu tahun, yaitu telah memasuki masa produksi, maka tanaman nanas harus dipindahkan pada pot yang lebih besar lagi berguna untuk memaksimalkan produksi nanas tersebut. Sabar. Dibutuhkan 1 hingga 1,3 tahun agar nanas menghasilkan buah yang siap konsumsi.


SHARE THIS

Author:

Mari berbagi pengetahuan penting dan unik lainnya yang ada dibumi ini.

0 komentar: